Jumat, 19 Agustus 2011

OKK hari ke2


            Pada hari jum’at 19 agustus 2011, merupakan hari kedua OKK 2011. Para KY datang pukul 5 pagi. Setiba di tempat KS para KY duduk untuk menunggu para KY yang belum datang. Setelah ada instruksi para KS mulai memeriksa perlengkapan yang dibawa oleh para KY dan juga akan menahan barang-barang yang tidak diperlukan oleh para KY dalam OKK. KS juga memeriksa tugas yang telah mereka berikan kepada KY. Setelah semua lengkap para KY dibariskan untuk persiapan upacara. Namun upacara agak terlambat dimulai hal ini dikarenakan masih banyaknya KY yang terlambat. Hal ini membuat para KS marah dan kecewa padahal hari sebulumnya sudah diingatkan agar tidak terlambat lagi namun masih ada saja yang terlambat . KY yang terlambat seperti biasa dibariskan dibelakang. Dan para KS juga memeriksa kelengkapan atribut kembali di masing-masing kelompok. Ada kelompok yang salah dalam membuat logo STIKOM. Kelompok tersebut disuruh maju dan ditanyakan alasan mengapa logonya salah. Padahal sudah diperingatkan terlebih dahulu. Setelah mendengarkan alasan mengapa melakukan hal tersebut, kelompok tersebut dibawa ke barisan belakang dan disuruh berdiri. Setelah beberapa saat kelompok tersebut diizinkan baris kembali ketempat baris mereka yang semula.
            Para KY yang terlamabat disuruh maju kedepan. Dan para KS yang anggota kelompoknya ada didepan juga disuruh maju. Para KY ditanyakan untuk memberikan hukuman apa yang pantas buat para KSnya. Namun tidak ada yang menjawab. KS bersedia menerima hukuman apapun yang diberikan oleh. Para KS disuruh push up sebanyak 500 kali. Para KS pun melakukannya namun melihat hal tersebut para KY hanya bisa diam tanpa kata. Ketua panitia siap menanggung hukuman KY yang terlambat. Karena ia yakin bahwa KY tidak akan melakukan kesalahan lagi. Dan para KY juga berjanji untuk tidak akan melakukan pelanggaran itu lagi. Setalah itu para KY dipersilahkan untuk kembali kebarisan kelompok masing-masing.
            Setelah hening beberapa saat. Para KY dipersilahkan untuk ke ruang arena prestasi untuk melakukan lomba madding. Banyak perlengkapan yang dibawa oleh para KY untuk persiapan lomba mading.  Setibanya di arena prestasi para KY dibimbing oleh para KS ketempat atau posisi pembuatan mading karena telah ditentukan oleh panitia. Para KY lansung menuju tempat yang telah disediakan oleh panitia. Semua perlengkapan langsung dikeluarkan oleh masing-masing kelompok. Setelah ada aba-aba untuk dimulai semua KY langsung memulai membuat mading. Mereka membagi tugas untuk memudahkan dan memepercepat jadinya mading karena hanya di berikan  waktu 90 menit. Berbagai kreativitas mereka keluarkan dan pada akhirnya madong mereka sudah jadi tepat waktu, namun ada beberapa kelompok yang meminta tambahan waku sebnyak 5 menit.
            Setalah mading selesai, mading dikumpulkan di tribun dan sampah-sampahnya di masukkan di polyback yang telah mereka bawa sendiri. Setelah selesai para KY beristirahat dan di perkenankan untuk mengisi buku GBHM sambil menunggu untuk kegiatan selanjutnya yakni kegiatan kerohanian.
            Para KY bertebaran saling sapa dan saling berkenalan sambil mengisi buku GBHM. Setalah waktu menunjukkan pukul 11.20 para KY pergi melakukan kegiatan keohanian. Bagi yang muslim pergi ke musholla. Disana pun masih banyak yang berkenalan. Beberapa saat kemudian para KY mengambil air wudhu dan masuk kemusholla untuk mengikuti salat jum’at. Musholla lantai 2 ada beberapa KY yang tertidur saat mendengarkan khutbah. Namun mereka bangun saat akan salat jum’at. Setelah selesai salat jum’at para KY beristirahat dan kembali ke arena prestasi. Samapi disana para KY kembali mengisi buku GBHM sampai acara selanjutnya dimulai yakni diskusi HIMA  prodi. masing masing jurusan ditempatkan di tempat yang berbeda. Untuk SI tetap di arena prestasi.
            Diskusi hima prodi pun dimulai dengan perkenalan dari para anggota HIMA SI. Setelah itu di jelaskan berbagai hal tentang HIMA SI kepada para KY. Setelah itu selesai semua KY dari berbagai jurusan berkumpul di arena prestasi. Para KY mendapat berbagai pengarahan dari KY dan kemudian di persilahkan untuk pulang. Dan para KY diberikan es buah dan juga roti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Recent Posts

Pages

Recent Comments

Recent Posts

Followers


Get your own Digital Clock

Cari Blog Ini

OKK STIKOM Surabaya